Berapa Banyak Buku yang Sudah Kalian Baca Tahun Ini?

 

Berapa banyak buku yang kalian baca untuk tahun ini? Mumpung baru masuk bulan ketujuh rasanya kita perlu melakukan evaluasi, ya aku juga, ini merupakan artikel yang juga menjadi pengingatku apakah aku bisa konsisten membaca buku setiap hari. 

Targetku tahun ini sama seperti tahun lalu. Mudah-mudahan bisa membaca hingga 100 buku. Syukur-syukur bisa lebih. Yang penting buku. Jika tak sanggup baca buku serius atau dalam bentuk novel, kumpulan cerpen, atau kumpulan puisi, komik juga tidak apa-apa deh. Banyak komik yang bagus seperti koleksi Benny dan Mice. 

Hingga bulan ketujuh, kucek di aplikasi iPusnas aku sudah pernah menyewa 70-an buku, belum termasuk buku yang kubeli secara fisik. Tapi memang tidak semuanya telah kulalap habis.Ada yang sudah kupinjam ketiga kalinya. Ini membuktikan dari jumlah 70-an tersebut, mungkin hanya separuh yang sudah kubaca hingga tamat. 

Membaca buku itu penting. Agar otakku tetap bekerja dan aku juga punya amunisi untuk membuat sebuah tulisan. 

Selamat membaca kawan-kawan!

Komentar

Postingan Populer